M45ter Kick Taekwondo Club Borong Emas Di Kejuaaran Taekwondo Antar Pelajar Jawa Timur

Facebook
Twitter
WhatsApp
Telegram
Email

Surabaya,http://kabarhits.id

M45TER KICK Taekwondo Club Surabaya, berhasil menyabet 34 medali Emas, 18 Medali Perak dan 1 Medali Perunggu dari 61 atlit Kyurugi (pertarungan) yang diturunkan pada Kejuaraan Taekwondo Provinsi antar Pelajar se Jawa Timur di GOR KEN AROK Kab. Malang, tanggal 19 – 22 September 2024.

Ini langkah awal di tahun 2024 Club M45TER KICK turun pada kejuaraan provinsi lagi, setelah hampir satu tahun lebih, dikarnakan jadwal sekolah anak-anak yang begitu padat.

Dengan hasil ini para pelatih M45TER KICK berbenah kembali dalam membina atlitnya dengan baik, dan mempersiapkan atlitnya untuk kejuaran berikutnya.

Adapun pelatih yang mendapingi pada Kejuaraan Antar Pelajar kemarin adalah Sertu Marinir Muhammad Khirom, S.H (Pelatih Kepala), Yulian Musnanda, S.H., Immatus Solichah dan bantu oleh emapat orang assisten pelatih; Nindy Auria Ningsih, Chelsea Lenony, Azzah dan Marshall.

Dihubungi terpisah, Ketua Pembina M45TER KICK Taekwondo Club Surabaya Laksamana Muda TNI EDWIN, S.H., M.Han., M.H, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian dari para atlit yang sudah berjuang untuk menjadi yang terbaik.

Alhamdulillah. Sampaikan ucapan Selamat dari kami dan pesan Terus Berlatih dan Tetap Rendah Hati.ujar pak Edwin yang juga menjabat sebagai Asrenum Mabes TNI ini.

Sertu Muhammad Khirom, S.H Kepala M45TER KICK juga menyampaikan. Club M45TER KICK bukan yang terbaik tapi kami akan berusaha menjadi yang terbaik. M45TER KICK sudah mendapat Atlet terbaik ke 15 kali pada kejuaraan taekwondo sebelumnya.

Dari hasil kejuaraan kemarin alhamdulillah M45TER KICK mendapat atlit terbaik Cadet Putri under 41kg yaitu Acelin krista candra yang ke tiga kalinya. Atas semangat juang para atlit dan dukungan dari semua orang tua/wali murid, atas do’a dan dukungannya kami sebagai pelatih mengucapkan terimakasih yang sebesar besarnya atas pencapaian hasil ini.

Dan kepada para atlit M45TER KICK , APAPUN YANG TERJADI TETAP SEMANGAT. Ujar Pelatih yang suka melucu ini.*

Berita Terkait

Scroll to Top